Manfaat Cuka Apel Untuk Mengatasi Nyeri Sendi

Nyeri sendi yang diakibatkan oleh arthritis ini sering disebut juga dengan radang sendi. Kondisi ini merupakan salah satu jenis peradangan yang dapat menyebabkan rasa sakit dan pembengkakan di persendian yang tentu saja akan membatasi mobilitas bahkan kerusakan sendi.


Untuk mengatasinya, kebanyakan orang akan memilih untuk melakuakan pengobatan dengan bahan kimia. Namun tak sedikit juga orang yang mencari pengobatan alternatif untuk meringankan gejalanya termasuk salah satunya menggunakan cuka sari apel. Benarkah cuka sari apel bisa mengobati nyeri sendi? Yuk simak informasinya berikut ini.

Manfaat Cuka Sari Apel Untuk Mengatasi Nyeri Sendi

Cuka apel memiliki sifat anti inflamasi dan mampu dalam meredakan gejala radang sendi. Cuka sari apel sendiri merupakan obat tradisional yang sering digunakan untuk mengobati berbagai kondisi dari mual hingga kondisi kulit. Bagaimana dengan arthritis? Berdasarkan hasil penelitian, telah terbukti bahwa cuka sari apel ini dapat meringankan gejala radang sendi secara alami.

Hal ini telah dibuktikan dengan adanya penelitian yang dilakukan oleh beberapa orang yang mengalami nyeri sendi dan mereka dianjurkan untuk meminum sedikit cuka apel (dicampur dengan air) dan hasilnya gejala nyeri sendi mereka berangsur menghilang.

Peradangan pada sendi sendiri merupakan salah satu penyebab utama nyeri, bengkak dan kadang-kadang terjadi kerusakan sendi permanen pada rheumatoid arthritis (RA). Sehingga banyak sekali orang yang menggunakan obat anti-inflamasi standar anti peradangan non-steroid (NSAID) untuk mengontrol peradangan.

Cuka apel sendiri memiliki kandungan yakni pektin yang dipercaya dapat meredakan gejala radang sendi. Namun menurut Arthritis Foundation ia mengatakan jika tidak ada penelitian yang menunjukan apakah pektin dapat membantu mengatasi nyeri akibat arthritis.

Pada dasarnya, mereka yang mengalami radang sendi dapat mengecilkan gejalanya dengan menjaha berat badan, karena badan yang sehat bisa mengurangi tekanan pada sendi. Beberapa penelitian juga menunjukan bahwa cuka sari apel ini dapat membantu mengontrol kadar gula darah dan berkonstribusi terhadap penurunan berat badan.

Efek Samping Penggunaan Cuka Apel

Berikut adalah beberapa efek samping mengkonsumsi cuka apel, diantarnya:
  • Masalah kulit
  • Terjadi iritasi pada tenggorokan
  • Masalah pencernaan
  • Erosi enamel gigi

Kemungkinan efek samping pada setiap orang akan berbeda-beda. Jika Anda merasa khawatir akan sesuatu tertentu. Anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau para ahli sebelum mengkonsumsi cuka sari apel ini.

Sekian informasi yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat bagi Anda :)

Manfaat Cuka Apel Untuk Mengatasi Nyeri Sendi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment